Wednesday, 5 March 2014

Ghost At School

      Entah kenapa cerita hantu itu terkadang selalu menarik untuk dijadikan bahan pembicaraan, apalagi sekarang beberapa orang memanfaatkan sebuah kisah seram untuk dijadikan objek wisata malam atau lebih dikenal dengan nama Urban Legend. Tapi sebetulnya ini bukan mengenai Urban Legend, melainkan cerita hantu di sekolah. Tapi rata-rata di setiap sekolah pasti aja nyempil cerita yang serem-serem, dari mulai bangku kosang atau hantu kamar mandi sampe hantu pohon asem.
       Salah satunya di Sekolah gw, yang tidak bisa disebutkan nama sekolahnya. Sebetulnya cerita ini tidak diketahui kebenarannya, hanya sebuah karangan yang di besar-besarkan atau memang nyata adanya. Kecurigaan itu berawal dari sebuah kamar mandi yang selalu tertutup rapat dan tidak pernah terlihat terbuka pintunya sekali pun. Karena rasa penasaran itu lah kami bertanya pada petugas-petugas di sekolah. Mulai dari tukang bersih-bersih, satpam, sampai guru. Mereka bilang dulu ada seorang murid perempuan yang mengakhiri hidupnya di kamar mandi tersebut di karenakan hamil di luar nikah "Klise", terkadang kalau malam hari terdengar suara orang yang sedang mandi berasal dari kamar mandi tersebut. Hiii.....
       Agak sulit dipercaya sih, pasalnya kalau alasan kamar mandi itu rusak lalu kenapa tidak mencoba diperbaiki, dan dimanfaatkan kembali. Lumayan kan, jadi tidak perlu mengantri kalau lagi banyak-banyaknya siswa yang beser atau sakit perut. Hal inilah yang semakin membuat beberapa siswa seperti gw dan teman-teman gw jadi makin penasaran. Malahan kami dengan sengaja melakukan ritual pemanggilan arwah dengan menggunakan koin cepe-an atau gope-an, ini pas lagi jaman-jaman-nya film itu terkenal, film apa hayo? film itu tuhhh....film itu si "J". Tau lah....Bedanya kalau film itu pake boneka batok kelapa kalau kita pake koin.
       Tapi kita terkadang konyol juga, waktu itu di sore hari sepulang jam sekolah keadaan kelas pun kosong. Dengan nyali yang terbatas kita sok-sok an mengucapkan sebuah mantra *bla....bla...bla...bla... bla....bla....bla....* sambil meletakan koin di atas sebuah kertas yang bertuliskan huruf alphabet dari A-Z dan meletakan jari telunjuk kami yang gendut-gendut di atas koin tersebut. Entah itu kekutan magis atau memang salah seorang dari kita sengaja menggerakan jari tangannya supaya koin itu bergerak. Tapi koin itu bergerak menuju beberapa huruf ketika kami menanyakan "nama kamu siapa?", sontak beberapa dari kami merinding menyaksikan hal itu. Kemudian dilanjutkan lagi ke pertanyaan "Kamu matinya kenapa?" dan koin itu pun bergerak kembali, tapi sebelum akhirnya koin itu menuju beberapa huruf, secara refleks jari tangan kami pun terlepas dari koin itu dan memutuskan berhenti dengan permainan ini.
       Di Lain hari pembicaraan mengenai hantu pun terjadi lagi, karena saat kami SMA acara televisi dipenuhi dengan acara-acara dunia itu lah, uji inilah...yah yang begitu-begitu lah pokoknya. Kami malah mencetuskan ide untuk menguji nyali kami sendiri, kebetulan di belakang sekolah ada tempat pembuangan sampah kering, yang kata pak satpam angker. Kami sudah berkhayal untuk melakukan apa ketika malam nanti, dari mulai sedia kamera untuk merekam makhluk Astral, hingga Senter. Tapi pada akhirnya niat itu pun di urungkan. 
       Belum lagi cerita serem di bawah pohon Asem yang sering kami gunakan untuk tempat bercengkrama ketika istirahat. Kejadian-kejadian aneh di sekolah pun terkadang diperkuat oleh kejadian-kejadian kerasukan beberapa murid. Pernah ada kisah, seorang murid wanita sepulang dari trip di Goa Jati Jajar di daerah Yogyakarta, tapi ini merupakan makhluk halus bawaan dari sana. Bentuk kerasukannya dia adalah menari-nari sambil bernyanyi langgam jawa. Ketika ditelusuri katanya si makhluk halus dulunya penari di jaman Kerajaan, entah Kerajaan apa namanya. Kronologis berpindahnya si makhluk ini yaitu ketika teman gw menyentuh sebuah patung penari di dalam goa, padahal kan yang menyentuh patung itu bukan hanya dia saja, kenapa bukan yang lain. Selidik punya selidik hal ini dikarenakan teman gw yang kerasukan ini mempunyai paras wajah yang cantik dan hati yang baik. Hmmm....ternyata makhluk seperti itu juga pemilih.
Lain lagi cerita teman berkerudung saya yang sering kerasukan. Kata seorang guru yang bisa meramal itu dikarenakan pikirannya yang sering kosong, itulah mengapa nasihat jangan bengong itu sering terlontar. Ternyata hal tersebut memang memudahkan makhluk gaib merasuki tubuh manusia. Maka dari itu perbanyaklah dzikir, selain itu pikiran kita juga harus tetap fokus pada lingkungan sekeliling kita agar kita selalu dalam lindungan Allah dari godaan dan gangguan syaitan atau makhluk gaib lainnya.
"JANGAN TERLALU SERIUS BACANYA, KALAU BACA INI JANGAN SENDIRIAN PLUS
JANGAN BENGONG"

No comments:

Post a Comment